Info Terkini

Pusat Informasi Terbaru

Cara Merawat Gigi Agar Sehat

Pastinya setiap orang menginginkan gigi yang sehat dan kuat. Melakukan perawatan terhadap gigi sebenarnya tidaklah ribet. Ini sangat penting kita lakukan setiap hari agar gigi bisa terhindari dari beragam masalah seperti sakit gigi, gigi kuning, berlubang, merasa ngilu karena sensitif serta permasalahan lainnya.

Tapi terkadang ada sebagian orang yang menyepelekan perawatan gigi ini. Banyak dari mereka yang malas membersihkan gigi sehingga kesehatan gigi menjadi bermasalah. Oleh karenanya, kita harus rajin menyikat gigi setiap hari, minimal lakukan sikat gigi 2 kali dalam sehari.

Memiliki gigi yang sehat, kuat, putih dan bersih tentu akan menambah daya tarik kita serta menimbulkan rasa percaya diri dengan senyuman yang mengembang. Lalu apa saja yang wajib dilakukan agar gigi tetap sehat dan berwarna putih cemerlang? Simak selengkapnya dibawah ini.

Tips Merawat Gigi Agar Sehat dan Bebas Dari Masalah

  1. Rajin Menyikat Gigi

Hal pertama yang wajib dilakukan adalah dengan rajin menyikat gigi setiap hari minimal 2 kali. Waktu terbaik melakukan sikat gigi ini adalah ketika selesai makan, ketika akan tidur atau saat bangun dari tidur.

Fungsinya adalah untuk menghilangkan kuman yang menempel pada gigi agar tidak merusaknya. Sebab kuman yang disebabkan oleh sisa makanan yang menempel pada gigi dapat menjadikan gigi berlubang dan menimbulkan karang pada gigi.

  1. Sering Mengganti Sikat Gigi

Sikat gigi yang akan kita gunakan setiap hari tersebut juga harus diganti secara berkala. Setidaknya ganti sikat gigi maksimal 6 bulan sekali. Lagian harga sikat gigi tidaklah terlalu mahal. Di toko sekitar rumah banyak yang menjual sikat gigi dengan harga di bawah 5 ribu rupiah.

  1. Gunakan Pasta Gigi Yang Mengandung Flouride

Para pakar kesehatan dan kecantikan sangat menyarankan pasta gigi yang kita pakai mengandung flouride. Manfaatnya dari flouride ini adalah untuk melindungi lapisan gigi yang bernama enamel. Sebab jika enamel gigi ini terkikis maka dapat menimbulkan sakit gigi dan gigi akan berlubang.

Memakai pasta gigi dengan kandungan flouride saat menyikat gigi juga merupakan cara memutihkan gigi secara alami. Hampir semua merk pasta gigi yang saat ini beredar di Indonesia sudah mengandung flouride, jadi Anda tinggal memilihnya yang sesuai dengan gigi kamu.

  1. Hindari Makanan Yang Dapat Merusak Gigi

Selain melakukan perawatan secara rutin dan teratur, kita juga harus melakukan pencegahan terhadap suatu hal yang dapat merusak gigi. Salah satunya adalah dengan menghindari jenis makanan yang menyebabkan kerusakan, seperti makanan yang manis. Kita janganlah terlalu sering mengkonsumsi makanan manis agar gigi tetap sehat dan kuat. Selain itu, makanan yang bertekstur keras juga sebaiknya dihindari karena dapat merusak enamel gigi.

  1. Mengkonsumsi Makanan Yang Sehat

Ada beragam jenis makanan yang berfungsi menyehatkan gigi secara keseluruhan. Anda bisa mendapatkannya pada jenis buah-buahan dan sayuran. Diantara buah-buahan yang dapat dijadikan perawatan alami pada gigi adalah buah stroberi, apel dan kiwi. Sedangkan jenis sayuran, Anda bisa mengkonsumsi brokoli, wortel dan jamur.

  1. Terapkan Pola Hidup Sehat

Banyak orang yang tidak menyangka bahwa pola hidup tak sehat juga dapat menyebabkan kerusakan pada gigi. Seperti merokok dan mengkonsumsi obat-obatan terlarang. Kedua hal buruk tersebut dapat menyebabkan gigi menjadi kuning dan merusak lapisan gigi.

  1. Sering Periksa Ke Dokter Gigi

Untuk mengidentifikasi suatu masalah yang bisa saja timbul dan mengganggu kesehatan gigi maka sebaiknya anda juga memeriksakan kesehatan gigi pada dokter secara berkala. Setidaknya periksakan gigi pada dokter gigi minimal 6 bulan sekali. Dengan mengecek secara rutin dan teratur maka semua gejala yang akan timbul dapat kita atasi dengan segera sebelum berdampak buruk pada kesehatan gigi.

Dengan memiliki gigi yang sehat dan kuat, kita juga bisa tersenyum sumringah sebab gigi kita sudah tidak mengalami masalah yang serius. Kita tau sendiri kan, jika kita mengalami sakit gigi, rasanya setengah mati. Emosi pun akan meluap karena sudah tidak bisa menahan rasa sakit pada gigi tersebut.

Semoga informasi tentang tips perawatan gigi ini bisa kita terapkan, sehingga saat kita tua nanti gigi tetap utuh dan tidak kurang suatu apapun.